Waka Polres Hadiri Apel Penghormatan dan Renungan Suci HUT Kemerdekaan RI Ke 79
Media Humas Polri|| Poso
Kapolres Poso AKBP Arthur Sameaputty, S.I.K., di Wakili Waka Polres Poso Kompol Anton H. Mohamad, SH, M.M. menghadiri upacara apel kehormatan dan renungan suci di Taman Makam Pahlawan Kawua, Kelurahan Kawua, Kecamatan Poso Kota Selatan. Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-79 Republik Indonesia. Sabtu(17/8/2024).
Upacara yang berlangsung selama satu jam dimulai pada Jumat malam pukul 23:30 WIB dan mencapai puncaknya tepat pada pergantian tanggal 16 ke 17 Agustus pukul 00:00 WIB. Acara dipimpin langsung oleh Kepala Kejaksaan Negeri Poso, Imam Sutopo, S.H., M.H.
Hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Poso dr. Verna G.M Inkiriwang, Dandim 1307 Poso Letkol Inf Hasroel Tamin, S.H.,M.Hub.Int. Ketua DPRD Kabupaten Poso Sesi K.D Mapeda, SH MH, Sekda Kabupaten Poso Ir Heningsih Tampai MSi, serta jajaran pejabat daerah lainnya.
Dalam kesempatan tersebut, seluruh peserta upacara berdoa bersama di atas pusara makam pahlawan, mendoakan arwah para pahlawan yang telah gugur demi kemerdekaan negeri.
Dalam pernyataannya Waka Polres Poso menjelaskan bahwa prosesi Apel Kehormatan dan Renungan Suci HUT ke-79 RI berjalan dengan khidmat, dan berpesan kepada semua generasi penerus bangsa untuk selalu menjaga dan mengisi dengan hal-hal yang positif.
“Upacara apel kehormatan dan renungan suci ini merupakan momen penting bagi kita untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah berjuang demi kemerdekaan Indonesia. Sebagai generasi penerus, kita memiliki tanggung jawab untuk menjaga dan mengisi kemerdekaan ini dengan hal-hal positif yang bermanfaat bagi masyarakat dan negara.
Kehadiran kami di sini juga sebagai bentuk penghormatan dan rasa terima kasih atas pengorbanan para pahlawan. Semoga semangat juang mereka dapat terus menginspirasi kita semua untuk bekerja keras membangun Kabupaten Poso dan Indonesia yang lebih baik.
Saya mengajak seluruh masyarakat Poso untuk terus menjaga persatuan dan kesatuan, serta berpartisipasi aktif dalam pembangunan daerah. Mari kita wujudkan cita-cita para pahlawan dengan membangun Kabupaten Poso yang aman, damai, dan sejahtera.” Pungkasnya.(Eferdi)