Waka Polres Mataram Tutup Latja Siswa Diktuk Ba Polri SPN Polda NTB TA. 2021
Media Humas Polri Mataram – Waka Polresta Mataram AKBP Syarif Hidayat, S.H., S.I.K memimpin upacara penutupan Latja (Latihan Kerja) Siswa Diktuk Ba Polri T.A 2021 dari SPN Polda NTB yang dilaksanakan pada Sabtu, (11/12/2021) di Lapangan Apel Polresta Mataram.
Selaku Inspektur Upacara, Waka Polresta Mataram membacakan amanat Kapolresta Mataram Kombes Pol Heri Wahyudi, S.I.K, M.M dimana tujuan pelaksanaan katja adalah memberikan gambaran kepada siswa tentang tugas-tugas Polri dan mampu untuk mengimplementasikan pelajaran yang telah didapat dari lembaga pendidikan, serta diharapkan para siswa nantinya setelah dilantik dapat menjadi Polisi aktif yang melaksanakan tugas secara profesional sebagai pelindung, pengayom, pelayan masyarakat dan penegak Hukum yang profesional serta humanis sebagaimana tuntutan dan harapan masyarakat.
Tuntutan tugas Polri ke depan mengharuskan kita bekerja secara profesional untuk membangun dan menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif dan memberikan rasa aman kepada masyarakat.
“selamat atas pelaksanaan latihan kerja yang sudah siswa laksanakan di Polresta Mataram dan kepada para pendamping serta pembina dari SPN Polda NTB maupun mentor yang ditunjuk dari Polresta Mataram saya ucapkan terima kasih karena telah membantu dalam pelaksanaan kegiatan Latja Siswa Diktuk Ba Polri TA. 2021” ujar Syarif menutup sambutan yang dibacakannya.indra mhp