Wakapolres Subang Beserta Anggota Jajaran, Giat Jumat Curhat Di Mesjid Al-Baroqah Dangdeur Subang Jabar
Media Humas Polri
Waka Polres Subang, KOMPOL, Satrio Prayogo S.H.,M.I.K. melaksanakan kegiatan Jum’at Curhat Dalam Rangka Menerima Aspirasi, Keluhan, Kritik & Saran serta Tanya Jawab Terkait Guan Kamtimbas di Masjid Al-Baroqah Kelurahan Dangdeur, Kecamatan Subang Wilayah Hukum Polres Subang.jumat (24/02/2023). Pukul 11.30. WIB. Sampai dengan selesai.
Atas arahan dan petunjuk Kapolres Subang, AKBP. Sumarni S.I.K.,S.H.,M.H, melalui Wakapolres Subang, Kompol Satrio Prayogo,S.H.,M.I.K. menyampaikan, ” Dalam berkendaraan R2 wajib memakai helm serta tertib dalam berlalulintas, dan ingatkan untuk masyarakat agar anak-anaknya untuk tidak menggunakan knalpot bising, dan juga jangan terlibat penyalahgunaan Narkoba dan obat berbahaya lainnya,”
“Apalagi sekarang marak Narkoba liquid yang dijual dalam campuran vape, maraknya obat-obat berbahaya yang dijual di warung-warung yang dikamuflase dengan jualan air mineral dan snack, Agar para Orangtua untuk antisipasi anak-anaknya yang menggunakan vape.” Kata Wakapolres Subang.
Lanjut Wakapolres, ” Anak sekolah Jangan ada yang terlibat Tawuran, Genk Motor, dan lain-lain. Antisipasi maraknya kasus kekerasan seksual terhadap anak, agar para orang tua lebih menjaga anak-anaknya, gunakan medsos dengan bijak,saring dulu Infonya sebelum di share,agar tidak ada HOAX, dan juga hati-hati dalam memarkirkan kendaraan bermotor R.2. maupun R.4. jangan sampai memberikan celah terjadinya Curanmor.” Imbuhnya.
Kompol. Satrio prayogo S.H.,M.I.K. menambahkan,” Jika ada gangguan kamtibmas, hal-hal yang meresahkan dan permasalahan di masyarakat, segera laporkan ke Polres Subang dan jajaran atau bisa melalui call cantre 110 / hubungi Bhabinkamtibmas atau petugas terdekat.”
Jumat Curhat tersebut,di hadiri WakaPolres Subang, Kompol Satrio Prayogo S.H.,M.I.K. di dampingi IPTU Dede Kusyani, beserta personil angota polres Subang, Ketua DKM Mesjid Al- Baroqah, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat Tokoh pemuda, serta warga jemaah Sekitar.
( Darya )