warga Penyambung serta Di Dukung Kepala Desa Melakukan Giat Penggalian sepanjang 1500.M
media humas polri – Mandailing Natal
Nasir pengusaha UD warga desa Ampung Siala Kec. Batang Natal kab. Mandailing Natal melakukan pengorekan di daerah aliran sungai Batang Natal di sepanjang desa Ampung Siala 1500′ M kegiatan ini terlaksana tidak terlepas dari dukungan kepala desa dan beberapa tokoh masyarakat sebab perbaikan daerah aliran sungai di desa Ampung Siala ini sudah berjalan lebih kurang 30 hari dengan mengunakan alat berat berupa exkapator dengan mengeluarkan dana hingga sepuluh juta setiap harinya.
Nasir menjelaskan bahwa disepanjang daerah aliran sungai Batang Natal tepatnya di desa Ampung Siala banyak terjadi penyumbatan yang disebabkan dari bekas penambangan yang dilakukan oleh masyarakat.dan apabila terjadi curah hujan yang tinggi maka bisa menyebabkan dampak banjir bagi masyarakat setempat.
Mawardi salah seorang warga desa apung sesaat bertemu awak media humas polri mengungkapkan rasa syukurnya atas pekerjaan pengorekan tersebut. Muspika Batang Natal sangat mengapresiasi dan mendukung kegiatan tersebut dan tidak lupa mengucapkan banyak terima kasih kepada bapak nasir yang sudah membantu masyarakat dalam kegiatan tersebut.
Kapolsek dan danramil juga menghimbau masyarakat desa lainya untuk menutup kembali lobang lobang yang menganga bekas tambang yang ada di daerah tersebut agar tidak memakan korban dan supaya terjaga keindahan alam buat anak cucu kita kelak dikemudian hari””imbuhnya.(Jhon parla mhp)