Warnai Natal Dengan Berbagai Tali Kasih,Leting 26 Polres SBD Membagikan Sembako Untuk Warga Tidak Mampu
Media Humas Polri//SBD NTT-Banyak kebersama yang di inginkan semua orang dalam suasana Natal, namun berbeda dengan Kepolisian Republik Indonesia Khususnya leting 26 yang bertugas di Polres SBD yang merayakan suasan natal kali ini dengan berbagi tali kasih bersama warga yang tidak mampu yang berlokasi di sekitaran Weetabula dan Tambolaka Selasa (27/12/2022) Pukul 11.00 Wita.
Dengan di koordinir oleh ketua leting Bripka Simon Dama Nuna atau yang tertua leting 26 di Polres SBD bersama rekan leting-leting dan di dampingi oleh Istri masing-masing (Bhayangkari) membagikan sembako untuk masyarakat yang tidak mampu sebanyak 9 (Sembilan) Kepala Keluar yang terdiri dari keluarga tidak mampu, Janda dan anak-anak yang kurang gizi atau stunting.
“Bantuan yang di serahkan tidaklah lebih namun dengan apa yang kami beri dapat membantu bapak dan ibu serta keluar. Kami berharap dengan apa yang kami beri dapat mengikat tali persaudaraan di tengah suasana natal yang berbahagia ini” Ungkap Bripka Simon.
“Dengan merayakan kelahiran Yesus Kristus yang menandakan jurus selamat bagi umat manusia yang dapat di artikan sebagai wujud kepedulian kami terhadap Bapak, Mama dan adik-adik, bahwa masih banyak orang yang peduli dengan kemanusiaan” Tambahnya.
Dalam memberi bukan selamanya dari kelebihan. Kepedulian, Kekeluargaan dan kemanusiaan yang di utamakan.
(Mrth/MHP)