Bondowoso/MediaHumasPolri
Bertempat di Peringatan Pendopo Bupati Bondowoso Jl. Letnan Karsono No. 02 Kel. Blindungan Kec/Kab. Bondowoso telah dilaksanakan Kegiatan Pengarahan Bapak Presiden Republik Indonesia Kepada Forkopimda Se-Jawa Timur secara Virtual, Kamis (19/08/2021).
Hadir dalam kegiatan Bupati Bondowoso Drs. KH. Salwa Arifin, Wakil Bupati Bondowoso, H. Irwan Bachtiar, SE, M.Si, Dandim 0822 Bondowoso, Letkol Kav Widi Widayat, ST., Kapolres Bondowoso, AKBP Herman Priyanto, S.I.K., dan Kepala BPBD Bondowoso Dadan Kurniawan, ST. MM, serta Direktur Kepala RSUD Koesnadi Bondowoso, dr. Yus Priyatna, Sp.P.
Penyampaian dari Presiden Republik Indonesia Ir. Joko Widodo antara lain., Semuanya hati-hati dan waspada mengenai yang namanya Covid-19 ini, jangan sampai ada varian baru yang ada.
Karena dinegara-negara luar banyak varian yang muncul, sampai di Negara Amerika sampai kewalahan dalam menanganinya. Saya minta para pejabat yang ada di Jawa Timur baik Kota maupun Kabupaten agar digerakkan untuk secepat-cepatnya untuk memutus Covid-19 ini. Penekanan yaitu. Untuk memindahkan Isoman ke Isoter. Untuk melaksanakan kecepatan vaksinasi nasional.
( Dkn/rd )